Senam Bugar bersama SCORP
September 28, 2014Peringatan Hari Dokter Nasional – Doctor on Radio
November 6, 2014October Meeting atau OM merupakan salah satu pertemuan nasional anggota CIMSA (Center for Indonesian Medical Student’s Activities) yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya. Tujuan dari October Meeting sendiri adalah untuk meningkatkan kualitas dan mengakrabkan member-member CIMSA, terutama dalam Standing Comittee (SCO) masing-masing. Berkaitan dengan hal tersebut, sudah menjadi ciri khas dari October Meeting CIMSA dimana jumlah agenda SCO Session lebih banyak dibandingkan dengan pertemuan-pertemuan nasional lainnya, yang sering kita sebut dengan Parallel Session. Dalam October Meeting ini pula, para official nasional baru yang terpilih pada May Meeting sebelumnya berkesempatan untuk menjabarkan program-program yang akan dilaksanakan selama masa jabatannya setahun ke depan.
Berangkat dari hasil bidding saat National Leadership Summit (NLS) 2014 lalu di Malang, tahun ini, lokal UGM terpilih sebagai tuan rumah October Meeting 2014. Diselenggarakan mulai dari tanggal 23 hingga 26 Oktober 2014 lalu, October Meeting kali ini diikuti oleh 318 peserta yang berasal dari 18 lokal CIMSA dan 3 observer.
Agenda hari pertama terdiri dari training, newcomer session dan welcoming party. Kegiatan pada hari pertama dilaksanakan di Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada yang dilanjutkan dengan perpindahan ke Villa Taman Eden 2 sebagai tempat penginapan para peserta. Pada hari ke-2 hingga hari ke-4, agenda kegiatan terdiri dari parallel session, training, small working group, plenary session, dan farewell party yang dilaksanakan di Villa Taman Eden 2. Acara October Meeting 2014 pun ditutup dengan social program Lava Tour ke Gunung Merapi, Jawa Tengah.
Secara umum October Meeting 2014 berjalan dengan sangat lancar. Walaupun begitu ada sedikit kendala minor di awal acara dan ada suatu insiden yang terjadi saat Farewell Party, namun tidak sampai mengganggu jalannya agenda-agenda lain. Pada akhirnya, October Meeting menghasilkan keputusan-keputusan sebagai berikut:
Mengesahkan Treasurer, VPE, LO WHO, dan MCD CIMSA 2014-2015.
Mengesahkan UNS sebagai host MM 2015.
Beberapa amandemen konstitusi statuta CIMSA.
Begitulah artikel tentang October Meeting kali ini. Selamat berjumpa lagi di Jogja pada national meeting yang lain! Dan jangan lupa untuk mendelegasikan diri ke national meeting CIMSA selanjutnya: NLS 2015 UNPAD!